Artis Yang Datang Ke PRSU (Pekan Raya Sumatera Utara) - Pekan Raya Sumatera Utara atau sering di sebut PRSU, PRSU ini sudah lama ada di Sumatera Utara atau letaknya di kota medan dan sudah bertahan selama 45 tahun dan pada tahun 2017 ini PRSU sudah 46 Tahun.
Pekan Raya Sumatera Utara/PRSU 2017 adalah event tahunan yang di gelar di kota Medan dan berlangsung dimulai tanggal 17 maret sampai 17 april 2017. PRSU ini dengan thema Prestige Reborn, Spirit dan Up To Date.
Event PRSU 2017 tahun ini menghadirkan beberapa suguhan hiburan menarik salah satu diantaranya konser musik dari band-band lokal kota medan dan artis ibukota. Pengunjung tidak hanya melihat pertunjukan dan pameran seni dan budaya dari berbagai kabupaten di sumut, tapi memperoleh hiburan lain dari penampilan artis dan musisi papan atas Nasional.
Dan acaranya akan dimeriahkan dengan kehadiran wakil dari 33 abupaten kota dan ratusan tenant (penyewa) stand. Event ini menargetkan 200.000 sampai 230.000 pengunjung hadir setiap harinya.
Artis Spirit PRSU 2017 adalah wujud nadi dalam semangat perubahan yang dapat dibanggakan secara nasional bahkan mancanegara. Hal ini akan up to date dan merambah konteks inovasi dan goes viral communication dengan bekerja sama dengan berbagai mitra sosial media buzzr dan bloger se kota Medan.
PRSU Medan 2017 juga menyediakan berbagai jajanan kuliner, hiburan dari artis ibukota, exhibition, wahana atraktif, zona robot, superhero, wahana nonton 8 D, special event, belanja berhadiah sepeda motor, malam budaya, North Sumatera carnival, Pameran spesial serta perlombaan, dan yang terbaru spot foto untuk pengunjung ber-selfie ria.
Harga tiket masuk ke arena PRSU Medan Sebesar Rp.100.000,- s.d 28 February 2017 lewat dari February harga Tiket card Rp.130.000,- di cerita medan, jl. Asrama Komplek Bumi Asri Blok B No. 186 Medan, 20131.
Dan Card ini bisa digunakan sampai tanggal 32 hari, dan bisa bergantian dengan kawan kalian saya, dan ada bisa membeli tiket seharga Rp.15.000,- (Senin-Kamis) dan Rp.20.000,- (Juma't-Minggu). Yok..... Sekarang buruan beli tiketnya ke Cerita Medan dan promo hanya sampai akhir February